Selasa, 12 Agustus 2014

(Puisi Tamu) - Hatiku Tak Berpintu (Ratna Ayu Budhiarti)










Hatiku tak berpintu
sejak ruang-ruang terasa sesak
oleh kenangan dan daftar belanja
berebut minta dituliskan

Hatiku tak berpintu
barangkali batu
barangkali kau sudah tahu
barangkali kau tak pernah mau tahu

Hatiku tak berpintu, tak pernah mencari kunci
tak usah cari jendela atau sekedar
lubang angin untuk kau coba masuki

Hatiku tak berpintu
tak ada ruang
untuk menerima tamu



2014






____________________

Penyair : Ratna Ayu Budhiarti
Buku : Bintang Di Alir Hujan, h. 34-35.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar